Pj Bupati Jeneponto Serius Ingin Adopsi Bayi yang Ditemukan Penuh Luka di Tepi Jalan

    Pj Bupati Jeneponto Serius Ingin Adopsi Bayi yang Ditemukan Penuh Luka di Tepi Jalan
    Pj Bupati Jeneponto Junaedi Bakri ingin mengadopsi bayi perempuan yang ditemukan di tepi jalan di Lingkungan Tolo Toa, Kelurahan Tolo Timur, Kecamatan Kelara.

    JENEPONTO - Pj Bupati Jeneponto Junaedi Bakri rupanya tak main-main ingin mengadopsi bayi yang ditemukan di tepi jalan, tepatnya di Lingkungan Tolo Toa, Kelurahan Tolo Timur, Kecamatan Kelara pada Minggu, 14 April 2024 sekira pukul 04.00 WITA.

    Ia menanggapi serius nasib malang bayi berjenis kelamin perempuan tersebut yang sempat viral diberbagai media sosial.

    "Makanya saya bilang kalau memang secara aturan boleh saya adopsi biar saya yang adopsi karena ini juga menjadi tanggungjawab saya selaku pejabat kepala daerah saat ini, " ucap Junaedi Bakri terlihat iba kepada Indonesiasatu.co.id, Senin (15/04/2024).

    Meskipun, sejauh ini Bupati Junaedi Bakri belum sempat menemui bayi malang ini di RSUD Lanto Daeng Pasewang Jeneponto. Namun, pihaknya sudah mengarahkan orangnya untuk terus dipantau.

    "Saya belum sempat lihat tapi saya sudah arahkan anak-anak ke rumah sakit untuk pantau. Saya ini sementara perjalanan menuju Jeneponto juga, " terangnya.

    Saat ini, bayi perempuan dengan ciri-ciri berkulit putih dengan berat badan 3 kg dan panjang 46 cm tersebut dalam perawatan medis di rumah sakit Lanto Daeng Pasewang Jeneponto.

    Informasi dihimpun, bayi itu ditemukan oleh warga dipinggir jalan Lingkungan Tolo Toa dalam keadaan hidup dan penuh luka di badannya diduga akibat gigitan dan cakar binatang anjing.

    Untuk sementara kasus tersebut masih dalam tahap penyelidikan polisi (*).

    Syamsir

    Syamsir

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Konsolidasi, DPD NasDem Usung Dua...

    Artikel Berikutnya

    Pj Bupati Jeneponto Siap Adopsi Bayi yang...

    Berita terkait

    Butuh Satu Kursi Tatap Pilkada, Calon Bupati Jeneponto Paris Yasir Utus Tim Pemenangan Mendaftar di Partai Ummat
    Pertama Buka, Partai Ummat Langsung Terima 3 Pendaftar Calon Bupati dan Wakil Bupati Jeneponto
    Ketua Umum KKT Jeneponto H. Alimuddin Silaturahmi Politik di Sekertariat KarDam Community, Dihadiri 21 Kordes Dapil Batara
    Perkuat Kolaborasi Aksi Antar Pemkab dan PP, Pj Bupati Jeneponto Temui Kemenparekraf RI, Ini yang Dibahas
    Jelang Pilkada 2024, NasDem Jeneponto Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati
    Tunggu Rekomendasi Kemendagri, Gaji TPP Pemkab Jeneponto Cair untuk Tiga Bulan
    8 Bulan Lakukan Penyelidikan Penyalahgunaan Pupuk Bersubsidi, Kejari Jeneponto Ungkap Kerugian Negara Sebesar Rp.6 Miliar
    Jelang Pilkada 2024, NasDem Jeneponto Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati
    Sambut Momentum Hari Jadi ke-161, Pemkab Jeneponto Gelar Jalan Sehat dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
    Antisipasi Musim Tanam Kedua, Pj Bupati Jeneponto Undang Para Distributor Pupuk
    Permudah Akses Masyarakat, Kodim 1425 Jeneponto Bangun Perintisan Jalan Sepanjang 1.750 Meter Melalui Program TMMD
    Wakil Ketua DPP NasDem, Rusdi Masse Prioritaskan Usung Kader di Pilkada 2024
    Wabup Jeneponto Lepas 52 Peserta Kontingen PMR-PMI Ikut Jumbara ke-IX Tingkat Provinsi
    Dinkes Jeneponto Serahterimakan Aset Puskesmas Embo dari Plh kepada Kapus Defenitif, Begini Harapan Kadinkes
    Keluarga Korban Minta Polsek Bangkala Tangkap Terduga Pelaku Pengeroyokan Kades Tombo-Tombolo Cs, Adi: Kami Ingin Keadilan

    Rekomendasi berita

    Pasiter Kodim Lamongan Sambut Tim Pengawasan Ketahanan Pangan
    Reformasi Birokrasi Ujung Tombak Terciptanya World Class Bureaucracy
    Kodim 1710/Mimika Gelar Donor Darah Dalam Rangka Peringatan HUT Kodam XVII/Cenderawasih Ke-61 Tahun 2024
    PB-HPMT Jeneponto Sukses Laksanakan Sidang Pleno 1 di Kabupaten Gowa
    Satgas Medis Pam VVIP Jamin Kesehatan Peserta KTT World Water Forum Ke-10

    Tags