Panwaslu Kecamatan Bangkala Jeneponto Gelar Rapat Pleno Pengumuman Administrasi Panwaslu Tingkat Desa dan Kelurahan

    Panwaslu Kecamatan Bangkala Jeneponto Gelar Rapat Pleno Pengumuman Administrasi Panwaslu Tingkat Desa dan Kelurahan
    Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslu) Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, menggelar rapat Pleno pengumuman administrasi Panitia Pengawas Pemilu tingkat Desa dan Kelurahan/Syamsir.

    JENEPONTO - Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslu) Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, menggelar rapat Pleno pengumuman administrasi Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) tingkat Desa dan Kelurahan.

    Kegiatan rapat pleno ini, berlangsung di ruang rapat sekertariat Panwaslu Kecamatan Bangkala, Jeneponto pada Jumat (27/01/2023). 

    Rapat pleno tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Panwaslu Kecamatan Bangkala, Muh Syahrir, S.A.P dan diikuti anggota Pokja Panwaslu se-Kecamatan Bangkala.

    Ketua Panwaslu Kecamatan Bangkala, Muh. Syahrir mengatakan, rapat pleno ini dilakukan berdasarkan keputusan Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor : 5/KP.01/K1/01/2023 tentang pedoman pembentukan Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa pada Pemilihan Umum yang bakal digelar secara serentak 2024 mendatang.

    Dengan mengacu pada pedoman tersebut, tutur Syahrir, Panwaslu Kecamatan Bangkala membuka pendaftaran Panwaslu tingkat Kelurahan selama sepekan tertanggal dari 14-19 Januari 2023.

    "Alhamdulillah, selama masa pendaftaran masyarakat Kecamatan Bangkala antusias untuk menjadi penyelenggara pemilu, " katanya. 

    Karena antusiasmenya mereka, lanjut dia, total pendaftar selama sepekan sebanyak 51 orang dari 14 Kelurahan/desa dengan rincian, 18 pendaftar perempuan dan 33 pendaftar laki-laki. 

    "Kami anggap ini sangat luar biasa karena keterwakilan perempuan 30%, " sebutnya.

    Itupun pendaratannya, lanjut Syahrir sempat dilakukan perpanjangan bagi pendaftar perempuan khusus di tiga desa, yakni. Desa Marayoka, Desa Kapita dan Desa Bontomanai pada 24-26 Januari 2023.

    Setelah dilakukan masa perpanjangan pendaftaran di 3 Desa tersebut, Syahrir bilang terdapat 33 pendafar laki-laki dan 21 orang pendaftar perempuan total 54 orang.

    Syahrir menambahkan untuk jadwal peserta lulus administrasi Panwaslu tingkat Kelurahan dan Desa ini akan diumumkan besok (28 Januari 2023).

    "Itu kita umumkan nanti dengan mengacu pada jadwal pembentukan PKD, " pungkasnya. 

    Selama proses pendaftaran Panwaslu, kata dia, sudah sesuai dengan mekanisme yang ada sehingga kegiatannya itu tetap berjalan aman dan lancar.

    Namun meski demikian, Syahrir berharap kepada semua peserta yang lolos administrasi mempersiapkan diri untuk mengikuti tes wawancara.

    "Saya selaku ketua Panwaslu Kecamatan Bangkala tetap profesional dalam melakukan seleksi Panwaslu Kelurahan/desa, " tutup Syahrir.


    Penulis: Syamsir.

    jeneponto sulsel
    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Iksan Iskandar Buka Resmi Kongres...

    Artikel Berikutnya

    Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Anak di...

    Berita terkait

    Debat Kandidat di Makassar, Paslon Bupati Paris-Islam Menakjubkan saat Sampaikan Closing Statemen
    KPU Jeneponto Bekali Pengetahuan Seluruh PPK dan PPS Bimtek TOT untuk KPPS pada Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kepemimpinan Paris Yasir Berhasil Turunkan Angka Kemiskinan di Jeneponto, Berikut Rilis BPS Sulsel
    Wow..!! Massa Dukungan PASMI Tak Terbendung Bagaikan Bak Lautan Manusia di Lapangan Soeharto Kecamatan Kelara
    Sukses Gelar Debat Publik Pertama, Ketua KPU Jeneponto: Beda Pilihan Hal yang Wajar karena Perbedaan Adalah Rahmat Tuhan
    KPU Jeneponto Bekali Pengetahuan Seluruh PPK dan PPS Bimtek TOT untuk KPPS pada Pilkada Serentak Tahun 2024
    Debat Kandidat di Makassar, Paslon Bupati Paris-Islam Menakjubkan saat Sampaikan Closing Statemen
    Jaringan Tim Paslon Nomor 2 Paris-Islam Makin Menguat, Dukungan Suara untuk PASMI Mendominasi di Tiap Desa dan Kelurahan
    Kepala Desa Tuju Sebut Program TMMD Kodim 1425 Jeneponto Memberi Manfaat Besar Bagi Masyarakat di Wilayahnya
    Kepemimpinan Paris Yasir Berhasil Turunkan Angka Kemiskinan di Jeneponto, Berikut Rilis BPS Sulsel
    Permudah Akses Masyarakat, Kodim 1425 Jeneponto Bangun Perintisan Jalan Sepanjang 1.750 Meter Melalui Program TMMD
    KPU Jeneponto Jalin Koordinasi dengan PN Makassar Terkait Syarat Pembuatan Suket Pailit dan Utang Piutang Paslon
    Wakil Ketua DPP NasDem, Rusdi Masse Prioritaskan Usung Kader di Pilkada 2024
    Tak Banyak Umbar Janji, Paslon Bupati Jeneponto Paris - Islam: Rakyat Butuh Aksi Nyata Bukan Janji Manis
    Wabup Jeneponto Lepas 52 Peserta Kontingen PMR-PMI Ikut Jumbara ke-IX Tingkat Provinsi

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Tags